Manchester City Ramai di Perbincangkan
Livekasino88 – Pada tahu ini di Liga Inggris, Manchester City gagal menyayaingi Liverpool yang akan menjadi Juara Liga Inggris 2020. Bos Man City tidak senang dengan Pep Guardiola karena tidak bisa meraih gelar juara di musim ini karena sejak 2018 dan 2019, The Citizens sukses menjadi juara.
Manchester City Lolos dari Hukuman FFP
Juergen Klopp selaku pelatih dari Liverpool ikut buka suara terkait keputusan yang harus nya diterima oleh The Citizens yaitu hukuman Financial Fair Play(FFP). Menurutnya hal ini akan merusak sepak bola dan semakin membedakan klub kaya dan sebaliknya.
Klopp menilai lolosnya The Citizen akan memperlebar jarak antara klub kaya dengan klub lainnya. Hal itu dinilai akan melunturkan kompetisi dalam sepak bola. Dilansir oleh Realbola begini pendapat Klopp.
“Dari perspektif personal, saya senang City bisa bermain di Liga Champions musim depan. Tapi saya tidak berpikir itu merupakan hal yang bagus bagi sepak bola,” tutur Klopp.
“FFP adalah ide yang bagus. Hal itu ada untuk melindungi tim dan kompetisi, agar tidak ada yang jor-joran belanja dan memastikan uang yang mereka gunakan berasal dari sumber yang sah,” urainya.
“Jika klub terkaya dan negara terkaya bisa melakukan apa yang mereka inginkan, maka itu akan menyulitkan. Itu akan membuat klub bergantung pada pemilik ketimbang klub itu sendiri,” jelasnya.
“Saya mencoba untuk tidak menghakimi ini. Saya hanya berharap kami mengikuti sistem FFP dan saya harap itu bisa memberi batasan soal apa yang bisa dan tidak bisa dilakukan dalam sepak bola. Jika tidak, akan semakin sulit bersaing,” pungkasnya.
Banyak yang mengkritik keputusan CAS tersebut, namun Alridge malah merasa hal tersebut akan menguntungkan bekas timnya musim 2020/21 mendatang.
Menurut eks bomber Liverpool tersebut, absennya City dari kancah Eropa akan membuat mereka sepenuhnya fokus di Liga Primer Inggris sehingga bakal lebih menyulitkan perjuangan The Reds untuk mempertahankan gelar juara.
“Dari sudut pandang Liverpool, keputusan CAS yang membatalkan sanksi dua tahun berlaga di Liga Europa milik Manchester City akan menguntungkan mereka,” kata Alridge kepada Liverpool Echo.
“Jika City didepak dari kompetisi tersebut musim depan, maka mereka akan punya lebih banyak waktu untuk fokus dan melepaskan semua energi mereka pada perburuan trofi domestik, yang berarti termasuk Liga Primer.”